Headlines News :
::::::>>> www.DutaBangsaNews.com Membangun Kinerja Anak Bangsa <<<::::::
Home » » Pintu Air Manggarai Siaga III, Sejumlah Wilayah Tergenang

Pintu Air Manggarai Siaga III, Sejumlah Wilayah Tergenang

Written By mansyur soupyan sitompul on Kamis, 16 Februari 2017 | 11.09



Jakarta, dutabangsanews.com - Hujan semalam di wilayah Bogor, Jawa Barat, sempat menambah ketinggian debit di pintu air Bendung Katulampa. Pagi ini, banjir kiriman pun menggenangi sejumlah wilayah di Jakarta.


Dilansir dari situs resmi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Kamis (16/2/2017), debit di pintu air Manggarai mencapai ketinggian 825 cm dan di pintu air Karet setinggi 530 cm. Keduanya dikategorikan siaga III dengan pemantauan sekitar pukul 06.00 WIB.

Limpahan air dari Sungai Ciliwung pun menggenangi sejumlah wilayah bantaran kali, seperti Bukit Duri, Tebet, Rawajati, Kalibata, Jatinegara, dan sejumlah wilayah lain. Ketinggian genangan air bervariasi di wilayah-wilayah itu.

Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melansir potensi hujan dengan intensitas ringan hingga lebat di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Masyarakat diminta waspada terhadap potensi hujan yang terjadi dari sore hingga malam hari tersebut. Red
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Published by : DutaBangsaNews.Com
Copyright © 2006. - All Rights Reserved
Media Online :
www.dutabangsanews.com