Headlines News :
::::::>>> www.DutaBangsaNews.com Membangun Kinerja Anak Bangsa <<<::::::
Home » » 'Kans Real Madrid dan Liverpool di Final Liga Champions 50-50'

'Kans Real Madrid dan Liverpool di Final Liga Champions 50-50'

Written By mansyur soupyan sitompul on Sabtu, 26 Mei 2018 | 11.32


Kiev -
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menyebutkan bahwa tak ada unggulan di laga melawan Liverpool. Peluang juara Liga Champions 2018 sebesar 50-50.

Laga Real Madrid vs Liverpool akan berlangsung di Olimpiyskiy National Sports Complex, Kiev, Minggu (27/5/2018) dinihari WIB.

Madrid menjadi unggulan karena pemain kelas satu yang ada di skuatnya, seperti Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, dan Karim Benzema. El Real juga menjadi favorit karena merupakan juara kompetisi ini dalam dua tahun terakhir.



Sementara itu, Liverpool adalah tim kejutan yang menembus final Liga Champions 2018. Mereka tak terlalu diperhitungkan pada awal musim, tapi mampu mencapai titik laga puncak.

Meski diunggulkan, Zidane sama sekali tak meremehkan Liverpool. Mantan gelandang Prancis itu sadar kalau di final kedua tim punya peluang yang sama untuk juara.



"Orang-orang boleh berbicara banyak hal, tapi kami tahu kondisi tak seperti itu (Madrid lebih diunggulkan). Peluangnya 50-50 seperti final-final lainnya," ujarnya pada konferensi pers dilansir ESPN.

"Kami harus bermain baik untuk memenanginya. Di ruang ganti, kami tak merasa menjadi favorit," lanjut dia.

Madrid menjadi tim pertama dalam format baru Liga Champions yang mampu meraih dua gelar beruntun. Ia bisa membuat sejarah jika membawa Madrid kembali meraih juara, karena mereka akan menjadi tim pertama yang meraih tiga trofi Liga Champions beruntun sejak Bayern Muenchen pada 1974, 1975, dan 1976. Zidane mengungkapkan kunci timnya begitu superior di Eropa.

"Kerja keras yang sangat banyak. Talenta jelas ada, tapi lebih kepada kerja keras. Tak mudah mencapai final dan saya hidup untuk ini. Ini adalah hasrat saya dan ingin terus bersaing, saya menyukai itu," tutur Zidane.

"Di balik itu ada kerja keras dari semua pemain. Karena itulah yang dimiliki klub ini. Saya suka bersaing dan pada akhirnya ketika Anda ada di Madrid dan bekerja keras, Anda akan meraih sesuatu atas apa yang telah dilakukan," tambah mantan gelandang Juventus itu.Red
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Published by : DutaBangsaNews.Com
Copyright © 2006. - All Rights Reserved
Media Online :
www.dutabangsanews.com