Headlines News :
::::::>>> www.DutaBangsaNews.com Membangun Kinerja Anak Bangsa <<<::::::
Home » » Survei LSI: Mayoritas Masyarakat Nilai Korupsi di Indonesia Naik

Survei LSI: Mayoritas Masyarakat Nilai Korupsi di Indonesia Naik

Written By mansyur soupyan sitompul on Senin, 10 Desember 2018 | 14.00

Jakarta,dutabangsanews.com I Lembaga Survei Indonesia (LSI) bersama Indonesia Corruption Watch (ICW) lakukan penelitian tentang tren persepsi publik terhadap korupsi. Hasilnya, mayoritas masyarakat menganggap korupsi di Indonesia meningkat.

"Mayoritas menilai bahwa tindak korupsi mengalami peningkatan, (yang menilai itu) sebesar 51 persen. Sementara untuk yang mengatakan menurun sebesar 21 persen dan tidak mengalami perubahan sebesar 24 persen," ucap peneliti senior LSI Burhanuddin Muhtadi, dalan rilis surveinya, di Hotel Akmani, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (10/12/2018). 

Survei dilakukan pada bulan Oktober 2018 di enam provinsi. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 2.000 responden dengan metode multisage random sampling. Sementara itu, untuk toleransi kesalahan survei atau margin error sekitar 2,2 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. 

Burhanuddin mengatakan ada tren menurun terhadap persepsi korupsi meningkat sejak 2 tahun lalu. Pada tahun 2016 masyarakat yang mengatakan korupsi meningkat sebesar 61 persen, sedangkan pada tahun 2017 sebesar 55 persen. 

"Mungkin melihat kinerja KPK, penegak hukum lain, dan lain-lain. Secara umum ada kabar baik. Dilihat setengah penuh ada penurunan soal tren persepsi korupsi. Setengah kosongnya, masih banyak korupsi," ucap Burhanuddin. 

Sementara itu, Deputi II Kepalanya Staf Kepresidenan Yanuar Nugroho, menggarisbawahi bahwa masyarakat sudah puas dengan kerja pemerintah. Tuduhan soal maraknya korupsi di zaman Presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut salah. 

"69 persen berpandangan pemerintah sudah serius. Tadi disampaikan, memang sosialisasi kurang, tapi upaya sudah dikerjakan. Kepercayaan meningkat, kalau diklaim (korupsi) sudah stadium 4, tidak akan seperti ini," ucap Yanuar.  TIM
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Published by : DutaBangsaNews.Com
Copyright © 2006. - All Rights Reserved
Media Online :
www.dutabangsanews.com