Headlines News :
::::::>>> www.DutaBangsaNews.com Membangun Kinerja Anak Bangsa <<<::::::
Home » » Ketua Komisi II DPR Minta Gubsu Edy dan Bupati Tapteng Tak Berselisih

Ketua Komisi II DPR Minta Gubsu Edy dan Bupati Tapteng Tak Berselisih

Written By mansyur soupyan sitompul on Rabu, 18 Desember 2019 | 16.21

Medan,dutabangsanews.com I - Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia meminta Gubernur Sumut (Gubsu) Edy Rahmayadi dan Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani berdamai. Sebagai sesama pejabat publik, Edy dan Bakhtiar diminta mengedepankan koordinasi.

"Harusnya kan kita sebagai sesama pejabat publik, penyelenggara pemerintahan, yang kita kedepankan adalah koordinasi dan komunikasi yang baik," jelas Doli di Kantor Gubsu Jalan Dipenogoro Medan, Rabu (18/12/2019).

Doli juga meminta Edy dan Bakhtiar bisa menyelesaikan permasalahan secara baik-baik. Doli tak ingin ada perselisihan pejabat yang ditampikan ke publik.

"Saya kira janganlah kita mengedepankan ada perselisihan apalagi terbuka secara publik, jadi selesaikan baik-baiklah," ujar Doli.

"Pak Gubernur sebagai perwakilan pemerintah pusatkan harus juga kita hormati, dan harus kita bisa melakukan koordinasi dengan seluruh kepala daerah," sambung dia.

Konflik terbuka antara Edy dan Bakhtiar berawal dari sindiran Edy soal kondisi masyarakat di Tapteng. Edy menyebut kemiskinan masih menjadi persoalan di Tapteng.

"Waktu saya mau jadi gubernur, dibawa saya sama relawan ke Tapanuli Tengah. Begitu saya masuk ke sana, orang miskin semua. Nggak jadi saya kampanye," kata Edy di Aula Raja Inal Siregar kantor Gubernur, Jl Pangeran Diponegoro, Medan, Selasa (17/12).

Edy menceritakan kunjungan ke Tapteng yang seharusnya digunakan untuk kampanye diganti menjadi makan bersama masyarakat. Gubernur Edy lantas menyinggung kinerja Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani yang dinilai tidak memuaskan.

"Akhirnya saya sekarang mau balik ke Tapanuli Tengah sana, eh bupatinya begitu. Tak cocok jadi bupati, gimana tak miskin rakyatnya? Tak ada sayangnya sama rakyat, kok ia jadi pemimpin?" tutur Edy.

Kritikan Edy itu kemudian ditanggapi Bakhtiar. Bakhtiar meminta Edy bicara sesuai data bukannya sentimen pribadi.

"Gubernur kalau bicara harus sesuai data, jangan karena sentimen terhadap saya," kata Bakhtiar saat dihubungi, Rabu (18/12).

Dia juga mempersilakan Edy membuat survei. Dia mengatakan survei itu bisa menunjukkan apa yang sudah dilakukan Edy sebagai Gubernur terhadap Sumut dan apa yang sudah dilakukan dirinya sebagai Bupati di Tapteng.

"Silakan buat survei, apa yang dilakukan Gubernur untuk Sumatera Utara, dan apa yang saya lakukan untuk Tapanuli Tengah," tuturnya.RED
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Published by : DutaBangsaNews.Com
Copyright © 2006. - All Rights Reserved
Media Online :
www.dutabangsanews.com