Headlines News :
::::::>>> www.DutaBangsaNews.com Membangun Kinerja Anak Bangsa <<<::::::
Home » , » Bamsoet Usul Pistol Kaliber 9 mm Diizinkan untuk Bela Diri

Bamsoet Usul Pistol Kaliber 9 mm Diizinkan untuk Bela Diri

Written By mansyur soupyan sitompul on Senin, 03 Agustus 2020 | 12.26


Jakarta,dutabangsanews.com I Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengusulkan polri untuk mengizinkan penggunaan senjata api peluru tajam dengan kaliber 9 mm. Polri mengatakan pihaknya akan berkomunikasi dengan Bamsoet terkait maksud dari usulan tersebut.
"Nanti kita komunikasikan kepada pak bamsoet maksudnya bagaimana," kata Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono, ketika dihubungi, Minggu (2/8/2020).

Meski begitu, Argo mengatakan tidak sembarang orang yang diberi izin menggunakan senjata api. Dia menyebut penggunaan senjata api sudah ada aturannya.

"Sampai saat ini, semua kepemilikan senjata api ada aturannya yang mengatur. Tidak semua orang bisa memilikinya," ujarnya.

Sebelumnya, Bamsoet bersama Perkumpulan Izin Khusus Senjata Api Beladiri (DPP-PERIKSHA) dan International Defensive Pistol Association Indonesia (IDPA Indonesia) akan menggelar Lomba Asah Kemahiran Menembak. Lomba ini, kata Bamsoet, diperuntukkan bagi pemilik izin khusus senjata api bela diri.

"Lomba ini akan sangat menarik karena berbeda dengan lomba kemahiran tembak reaksi dalam naungan International Practical Shooting Confederation (IPSC). Di IPSC, menembak sebagai olah raga, senjata terlihat, dan peserta menggunakan kostum olahraga. Sedangkan dalam lomba asah ketrampilan PERIKSHA dan IDPA Indonesia, para peserta yang memiliki izin khusus senjata api akan tampil menggunakan kostum keseharian mereka dengan senjata tak terlihat publik," ujar Bamsoet dalam keterangan tertulisnya, Minggu (2/8/2020).

"Bagi yang kesehariannya biasa memakai jas, dalam lomba juga akan memakai jas. Begitupun dengan yang biasa memakai batik, kemeja maupun style fashion lainnya," sambungnya.RED
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Published by : DutaBangsaNews.Com
Copyright © 2006. - All Rights Reserved
Media Online :
www.dutabangsanews.com