Headlines News :
::::::>>> www.DutaBangsaNews.com Membangun Kinerja Anak Bangsa <<<::::::
Home » » Djarot: Beli Mobil Mahal Bisa, Masa Bangun Garasi Nggak Bisa

Djarot: Beli Mobil Mahal Bisa, Masa Bangun Garasi Nggak Bisa

Written By mansyur soupyan sitompul on Sabtu, 09 September 2017 | 11.45


Jakarta, Dutabangsanews.com - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat akan menderek mobil yang parkir sembarangan. Dia tetap mewajibkan pemilik mobil harus mempunyai garasi.

"Orang beli mobil itu kan harganya mahal. Masa bangun garasi nggak bisa atau sewa garasi nggak bisa," kata Djarot di Jalan RE Martadinata, Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (9/9/2017).

Menurut Djarot, perihal wajib memiliki garasi ini bukan maksud pemerintah untuk membatasi masyarakat membeli mobil. Djarot menjalankan amanat dari Perda Nomor 5 Tahun 2014. "Jadi ini amanat Perda bukan maksud kami melarang orang beli mobil. Boleh beli mobil sebanyak-banyaknya, satu orang boleh nggak punya 5 mobil? Boleh. 10 Mobil? Boleh tapi kamu juga harus punya garasi dong," tuturnya.

Djarot lantas mengingatkan bila pemerintah melihat mobil parkir sembarangan di bahu jalan maka pihaknya tak segan-segan untuk melakukan penderekan.

"Bisa (derek) kami lihat kalau malam hari, parkir itu kan kelihatan tuh. Kalau parkir di luar. Berarti persepsi kami nggak ada garasi. Kami bantu yang punya garasi. Kami derek, kami tempatkan di parkir yang benar," imbuhnya.

Selain itu, dia membantah bila aturan mengenai wajib punya garasi bagi pemilik mobil ini akan menurunkan produksi mobil. Djarot mengatakan daya beli masyarakat tidak hanya ditentukan oleh warga Jakarta.

"Bagaimana otomotif menurun? Ya nggak dong. Jangan langsung diklaim produksi otomotif mobil akan turun. Nggak dong kan yang beli bukan Jakarta doang, Jawa Barat, Jawa Timur. Nasional kan iya lah," katanya. Red/dtk
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Published by : DutaBangsaNews.Com
Copyright © 2006. - All Rights Reserved
Media Online :
www.dutabangsanews.com