Headlines News :
::::::>>> www.DutaBangsaNews.com Membangun Kinerja Anak Bangsa <<<::::::
Home » , » Edukasi COVID Pakai TikTok, Ketua DPD: Patut Ditiru!

Edukasi COVID Pakai TikTok, Ketua DPD: Patut Ditiru!

Written By mansyur soupyan sitompul on Rabu, 01 September 2021 | 19.48

 

Jakarta, dutabangsanews.com I Anak-anak muda di Jawa Timur (Jatim) memanfaatkan media sosial TikTok untuk mengedukasi masyarakat mengenai COVID-19. Ketua DPD AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menilai hal itu merupakan bentuk kreativitas yang positif.

"Anak-anak muda memang dikenal dengan segudang kreativitas yang selalu melimpah dan tidak kekurangan ide. Demikian juga dalam hal menghadapi pandemi COVID-19," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (1/9/2021).

Mantan Ketua Umum PSSI ini lantas mendukung penuh edukasi tersebut digencarkan. Pasalnya, selain menggunakan media sosial dengan bijak, anak-anak muda tersebut menjadi punya kegiatan yang positif.

"Mereka memanfaatkan TikTok untuk menyampaikan informasi penting seputar pandemi COVID-19. Tentu ini merupakan terobosan yang patut ditiru oleh komponen masyarakat lainnya," tutur LaNyalla.RED

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Published by : DutaBangsaNews.Com
Copyright © 2006. - All Rights Reserved
Media Online :
www.dutabangsanews.com