Headlines News :
::::::>>> www.DutaBangsaNews.com Membangun Kinerja Anak Bangsa <<<::::::
Home » » Pesan Kepala Sekolah SD Negeri 01 Ragunan Suyatno, M. Pd Kepada Para Siswa Kelas Enam Akan Lulus

Pesan Kepala Sekolah SD Negeri 01 Ragunan Suyatno, M. Pd Kepada Para Siswa Kelas Enam Akan Lulus

Written By mansyur soupyan sitompul on Selasa, 13 Juni 2017 | 11.38

Jakarta-SAAT ini para siswa SD kelas 6 di seluruh Indonesia baru saja selesai melaksanakan ujian nasional (UN), dengan demikian para siswa SD tinggal menunggu pengumuman atas kelulusan mereka untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan SMP, MTS maupun pendidikan pondok pesantren. Bagaimana dengan para siswa-siswi SD Negeri 01 Ragunan Jakarta ini menjelang kelulusan para siswa kelas 6.

Menurut pantauan Kepala Sekolah SD Negeri 01 Ragunan saat melaksanakan UN lalu anak didiknya terlihat enjoy, santai tanpa ada beban, masalah yang membuat pikiran mereka sedih, galau dan sebagainya. Apalagi sebelum ujian dimulai kepala sekolah dan para guru membuat doa bersama menghadapi UN akan mereka kerjakan.

“Dengan doa bersama diharapkan para siswa lebih tenang, lebih menguasai diri dalam mengerjakan setiap pekerjaan soal  yang akan dikerjakan,”demikian kata Kepada Sekolah SD Negeri 01 Ragunan Jakarta Suyatno, M. Pd kepada Wartawan Media Sosial dutabangsanews.com bertempat di Sekolah SD Negeri 01 Ragunan Jakarta.

 Tidak itu saja pihaknya juga memberikan spirit kepada para siswa untuk tetap percaya diri dalam mengerjakan soal-soal dan dibaca berulang-ulang, dengan demikian akan memperoleh hasil maksimal karena soal tersebut dikerjakan tidak buru-buru tetapi dengan berulang-ulang. Juga tenangkan pikiran diharapkan para siswa tidak berpikiran macam-macam.

“Kami juga dari pihak sekolah menganjurkan kepada para siswa beragama Islam untuk melaksanakan Sholat Tahajut, tujuannya agar perasaan dan hati mereka tenang dan menguasai diri,”tutur Kepala Sekolah Suyatno, M. Pd.

Dalam setiap nasehat dan pesan disampaikan kepala sekolah kepada para siswa tentu akan didengar dan dijalankan para siswa di sekolah ini, karena ucapan kepala sekolah akan menjadi rujukan dan panutan para asiswa adi sekolah ini. Dengan demikian kepala sekolah berharap dengan lulusnya para siswa kelas 6 di sekolah SD Negeri 01 Ragunan ini diharapkan akan menaikkan greet sekolah ini.

“Pesan Anda kepada para siswa kelas 6 yang akan lulus dan meninggalkan sekolah ini,”tanya wartawan media social ini.


“Pesan saya kepada para siswa-siswi kelas 6 SD Negeri 01 Ragunan yang akan lulus dan meninggalkan sekolah ini, jagalah prilaku Anda sebagai Alumni SD Negeri 01 Ragunan di manapun Anda berada, karena apapun dan bagaimanapun aktifitas Anda di luar sana nama sekolah ini nama sekolah ini akan terus menempel pada diri Anda, untukitu jagalah dan harumkanlah nama sekolahmu, kalau bukan kamu sebagai alumni sekolah ini siapa lagi,”ujar Kepala Sekolah SD Negeri 01 Ragunan Suyatno, M. Pd dikenal dengan dengan para siswanya ini. Mansur Soupyan Sitompul.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Published by : DutaBangsaNews.Com
Copyright © 2006. - All Rights Reserved
Media Online :
www.dutabangsanews.com